TERMASUK ELEMEN ATAU UNSUR APAKAH USAHA SALON POTONG RAMBUT?

TERMASUK ELEMEN ATAU UNSUR APAKAH USAHA SALON POTONG RAMBUT?

.

Ivan Taniputera.

24 Agustus 2017

.

 
 
 

Beberapa orang bertanya pada saya, termasuk elemen atau unsur apakah usaha salon potong rambut (barber shop) itu? Oleh karenanya, pada kesempatan kali ini, saya akan menulis mengenai hal tersebut.

.

Untuk mengetahui unsur atau elemen suatu pekerjaan, kita perlu melakukan berbagai pertimbangan. Pertama-tama, alat yang dipergunakan dalam pekerjaan tersebut adalah gunting. Gunting berbahan logam. Dengan demikian, salon potong rambut lebih cenderung tergolong unsur Logam.

,

Pertimbangan lainnya, rambut manusia dapat diibaratkan sebagai rumput atau tumbuhan (yang diwakili oleh elemen Kayu). Sebagaimana yang kita ketahui dalam siklus lima elemen metafisika China, Kayu dipangkas oleh Logam. Karena sifatnya yang memangkas elemen Kayu, maka usaha salon potong rambut tentunya berunsur Logam.

.

Seseorang yang minta rambutnya dipangkas akan melihat hasilnya melalui cermin. Cermin melambangkan elemen Air. Sebagaimana yang kita ketahui dalam siklus lime elemen metafisika China, Logam menghasilkan Air. Oleh karenanya, hasilnya disaksikan melalui cermin, maka hal ini kembali menegaskan bahwa usaha salon potong rambut tergolong unsur Logam.

.

Sebagai tambahan, menurut sejarahnya tukang pangkas rambut dahulu juga merangkap sebagai ahli bedah. Itulah sebabnya, lambang tukang cukur adalah silinder berwarna merah dan putih. Merah melambangkan darah, sedangkan putih melambangkan pembalutnya. Salah satu layanan yang diberikan tukang cukur di zaman dahulu adalah menyayat guna mengeluarkan darah pelanggannya. Jadi, pelanggan akan disayat salah satu bagian tubuhnya dan darah akan dibiarkan mengalir keluar. Setelah itu, pelanggan akan merasa tubuhnya segar. Sesungguhnya, rasa segar itu ditimbulkan oleh pembentukan sel darah merah baru. Dampak ini juga dirasakan oleh orang yang baru saja mendonorkan darahnya. Ahli bedah merupakan pekerjaan berunsur Logam. Dengan demikian, salon potong rambut tentunya juga tergolong pekerjaan berelemen Logam. Meski sekarang ahli pangkas rambut tidak lagi merangkap sebagai ahli bedah, namun lambang itu tetap dipertahankan hingga kini.

.

Kita dapat menyimpulkan bahwa, pekerjaan ini cocok bagi orang yang memerlukan elemen Logam beserta Air.

.

Dengan demikian, kita sudah mengetahui apakah unsur atau elemen usaha salon potong rambut (barber shop).

.

Artikel menarik lainnya mengenai ramalan, Astrologi, Fengshui, Bazi, Ziweidoushu, dan lain-lain silakan kunjungi: https://www.facebook.com/groups/339499392807581/ . . . . . . .

.

 

 
 
 

PERHATIAN: Sebagai tambahan, saya tidak memberikan analisa atau konsultasi gratis. Saya sering menerima email atau message yang meminta analisa gratis. Ini adalah sesuatu yang sia-sia dan juga sangat mengganggu saya. Jika ingin berkonsultasi atau saya analisa, maka itu berbayar. Oleh karenanya, jika Anda ingin analisa atau konsultasi gratis maka mohon agar tidak menghubungi saya. Demikian harap maklum.